SERIE A termasuk liga elite Eropa yang tidak ramah dengan pelatih. Hanya dalam dua pekan terakhir, empat allenatore kehilangan jabatannya. Setelah Igor Tudor (Juventus), Patrick Vieira (Genoa CFC), dan Stefano Pioli (ACF Fiorentina), Ivan Juric menyusul lengser dari jabatan allenatore Atalanta BC kemarin (11/11).
Juric, 50 tahun, yang baru menjabat musim panas lalu dipecat bukan semata gagal mempersembahkan kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir. Melainkan juga karena pelatih berkebangsaan Kroasia itu nyaris adu fisik dengan striker Ademola Lookman saat mengalahkan Olympique de Marseille di Liga Champions pekan lalu (6/11).
”Atalanta BC mengumumkan bahwa Ivan Juric telah dibebastugaskan dari tugasnya sebagai pelatih tim utama bersama para staf kepelatihan. Antara lain Matteo Paro, Miguel Veloso, Paolo Barbero, Stjepan Ostojic, dan Michele Orecchio,” unggah Atalanta BC di laman resmi klub. (ren/dns)



